Forum In-Christ.Net
Welcome, Guest. Please login or register.
April 25, 2024, 12:03:01 AM

Login with username, password and session length
Search:     Advanced search
Dear In-Christ.Netters, pengkategorian forum ICN mulai Juni 2015 telah dirombak. Beberapa board kini telah disatukan untuk meningkatkan efektivitas dan kenyamanan dalam menjelajahi dan berpartisipasi di forum ini.

Silakan berikan masukan/saran bagi kemajuan forum ini di http://www.in-christ.net/forum/index.php/board,3.0.html
2910 Posts in 832 Topics by 4096 Members
Latest Member: JeorgeSmith
* Home Help Search Login Register
+  Forum In-Christ.Net
|-+  Pelayanan
| |-+  Konseling (Moderator: setya)
| | |-+  Saya berdosa dgn pacar saya kmudian dia mengkhianati dan memutuskan saya
0 Members and 1 Guest are viewing this topic. « previous next »
Pages: [1] Go Down Print
Author Topic: Saya berdosa dgn pacar saya kmudian dia mengkhianati dan memutuskan saya  (Read 8571 times)
ms.msa
Lahir baru
*

Karma: 0
Offline Offline

Posts: 1


View Profile
« on: October 18, 2012, 01:57:55 AM »

Saat ini saya sedang dalam situasi yang pelik.

Saya terlahir dr keluarga muslim, 7 tahun lalu saya mulai pacaran dgn pacar saya yg seorang kristen. 2 tahun terakhir kami jatuh dlm dosa seksual, kami yakin akan menikah..saat itu iman kristen saya masih kecillll sekali.
perlu diketahui, keluarga besar saya menentang hubungan kami dan keimanan kami.. jadi kami pacaran backstreet meskipun kami tahu bhwa sebenarnya keluarga besar saya sdh tau ttg hubungan kami.
tahun 2011 saya mendapat beasiswa s2 k luar negeri.. di sana saya bisa semakin mendalami ajaran agama kristen hingga akhirnya saya memutuskan dibaptis juni 2012.

ketika saya pulang ke indonesia, saya mendapati pacar saya selingkuh bahkan terang2an d depan saya. hati saya hancur, saya depresi berat dan kehilangan berat badan belasan kilo. saya menuntut pertanggungjawaban dia yg telah berhubungan jauh dengan saya, tetapi dia dgn entengnya berkata, ini masalah hatinya.
minggu ini saya baru saja mengetahui bahwa dia juga sudah berhubungan seksual dengan wanita lain yg baru dikenalnya beberapa bulan (padahal wanita lain ini adalah pelayan gereja).

hati saya hancur sekali...
tetapi Tuhan Yesus masih sangat baik dengan saya, keluarga besar pacar saya lah yang menolong saya melalui proses ini.. mereka selalu menguatkan saya dalam bentuk perhatian, kasih, dukungan, dan doa.

saat ini pacar saya, saya, dan selingkuhannya sedang dalam masa "diam" untuk mencari kehendak Tuhan. kami semua sudah bertobat atas dosa2 kami.. tetapi pacar saya bilang bahwa kemungkinan besar ia akan memilih selingkuhannya dibanding saya. menurutnya, si selingkuhan ini dpt lebih membimbingnya secara rohani.. lagi2 hati saya hancur. ibaratnya, saya masih bayi yang baru saja berjalan dan dicompare dengan seseorang yg sudah dewasa dalam iman.

ini adalah masalah yg saya dan keluarga besar pacar saya pergumulkan saat ini. karena kami semua sangat dekat.. apa yang harus saya lakukan? hati saya masih teriris setiap kali mengingat semuanya, masa lalu kami, jani2nya, kemudian sikapnya yang tidak bertanggungjawab..dan kemudian akan meninggalkan saya..

setiap hari saya berdoa dlm tangis meminta hikmat Tuhan untuk mengerti apa kehendakNya.
hingga hari ini, saya belum siap jika melihat mereka (pacar dan selingkuhan) akhirnya bersama.

tolong bantu saya.. Cry
Logged
mariafra
Lahir baru
*

Karma: 0
Offline Offline

Posts: 9


View Profile
« Reply #1 on: October 23, 2012, 04:15:11 AM »

Dear ms.msa,

saya pernah juga mengalami keyakinan akan menikah dgn mantan pacar namun dia meninggalkan saya tanpa sepatah katapun. waktu itu memang dunia seperti hancur sekali , saya jg menangis tiada henti dan tertekan juga sakit2an. Saya hanya bisa bilang terus berdoa dengan Tuhan. segala seusatu yang terjadi dalam hidup kita ada tujuannya. beryukurlah sekarang ms.msa tdk jadi menikah dengan pria ini. bagaiman kalau sudah menikah. Apa yg sudah dipersatukan Tuhan tdk dapat dipisahkan oleh manusia. itu yang saya pikirkan. setelah badai berlalu pasti kita lebih kuat. dan pasti kita akan lebih hati2 lagi memilih pasangan. saya sekarang ini dalam musibah berat keluarga dan keuangan. menurut saya yang sudah saya lewati yg lalu tidak ada apa2nya.
terus berdoa dan jaga hubungan dekat dengan Tuhan. Yang terbaik dari Tuhan pasti bukan pria ini. masalah virginitas or berhubungan dekat menurut saya sudah umum. terus mengucap syukur, berdoa dan tanya kehendak Tuhan. saya yakin pasti segala maksud Tuhan nanti msa mengerti dan bersyukur seperti saya. saya sangat bersyukur skrg tdk menikah dengan mantan saya. God bless.
Logged
setya
Moderator
Hamba Tuhan
*****

Karma: 0
Offline Offline

Posts: 371


View Profile
« Reply #2 on: October 23, 2012, 10:58:28 PM »

Dear ms. msa,

Sebagai manusia, kita tidak bisa mengontrol orang lain apalagi Tuhan. Apa yang telah terjadi dahulu, kiranya membuat kita belajar agar tidak jatuh dalam kesalahan yang sama. Yang terpenting sekarang ini adalah mengakui dosa2 kita di hadapan Tuhan dan berkomitmen untuk menjaga kekudusan dalam segala hal. Jika pacar Anda tidak mau bertanggung jawab dan memilih bersatu dengan selingkuhannya, no problem. Laki-laki yang terbaik pasti sudah disiapkan untuk Anda. Janganlah menyakiti diri Anda dengan menyimpan akar pahit ini. Mintalah kepada Tuhan Yesus untuk memampukan Anda menerima keputusan pacar Anda dan ampunilah dia dengan setulus hati.

Setelah itu, melangkahlah ke depan. Lupakan masa lalu yang kelam dan songsonglah masa depan yang penuh dengan pengharapan di dalam Tuhan. Teruslah bertumbuh dalam iman dan teruslah bergumul dalam doa. Tuhan mengasihi orang2 yang hancur hati dan yang datang kepada-Nya. Lakukan yang terbaik yang dapat Anda lakukan untuk Tuhan, karena tujuan hidup kita adalah Tuhan dan untuk menggenapi rencana-Nya melalui hidup kita. Jangan biarkan masalah2 yang kita hadapi membuat kita hilang arah dan tidak berfokus kepada Tuhan. Okay? Anda berharga di mata Tuhan, ms. msa Smiley
Logged

found by Christ

pa_ul
Hamba Tuhan
****

Karma: 0
Offline Offline

Gender: Male
Posts: 368



View Profile
« Reply #3 on: April 08, 2013, 12:27:12 AM »

Saat ini saya sedang dalam situasi yang pelik.

Saya terlahir dr keluarga muslim, 7 tahun lalu saya mulai pacaran dgn pacar saya yg seorang kristen. 2 tahun terakhir kami jatuh dlm dosa seksual, kami yakin akan menikah..saat itu iman kristen saya masih kecillll sekali.
perlu diketahui, keluarga besar saya menentang hubungan kami dan keimanan kami.. jadi kami pacaran backstreet meskipun kami tahu bhwa sebenarnya keluarga besar saya sdh tau ttg hubungan kami.
tahun 2011 saya mendapat beasiswa s2 k luar negeri.. di sana saya bisa semakin mendalami ajaran agama kristen hingga akhirnya saya memutuskan dibaptis juni 2012.

ketika saya pulang ke indonesia, saya mendapati pacar saya selingkuh bahkan terang2an d depan saya. hati saya hancur, saya depresi berat dan kehilangan berat badan belasan kilo. saya menuntut pertanggungjawaban dia yg telah berhubungan jauh dengan saya, tetapi dia dgn entengnya berkata, ini masalah hatinya.
minggu ini saya baru saja mengetahui bahwa dia juga sudah berhubungan seksual dengan wanita lain yg baru dikenalnya beberapa bulan (padahal wanita lain ini adalah pelayan gereja).

hati saya hancur sekali...
tetapi Tuhan Yesus masih sangat baik dengan saya, keluarga besar pacar saya lah yang menolong saya melalui proses ini.. mereka selalu menguatkan saya dalam bentuk perhatian, kasih, dukungan, dan doa.

saat ini pacar saya, saya, dan selingkuhannya sedang dalam masa "diam" untuk mencari kehendak Tuhan. kami semua sudah bertobat atas dosa2 kami.. tetapi pacar saya bilang bahwa kemungkinan besar ia akan memilih selingkuhannya dibanding saya. menurutnya, si selingkuhan ini dpt lebih membimbingnya secara rohani.. lagi2 hati saya hancur. ibaratnya, saya masih bayi yang baru saja berjalan dan dicompare dengan seseorang yg sudah dewasa dalam iman.

ini adalah masalah yg saya dan keluarga besar pacar saya pergumulkan saat ini. karena kami semua sangat dekat.. apa yang harus saya lakukan? hati saya masih teriris setiap kali mengingat semuanya, masa lalu kami, jani2nya, kemudian sikapnya yang tidak bertanggungjawab..dan kemudian akan meninggalkan saya..

setiap hari saya berdoa dlm tangis meminta hikmat Tuhan untuk mengerti apa kehendakNya.
hingga hari ini, saya belum siap jika melihat mereka (pacar dan selingkuhan) akhirnya bersama.

tolong bantu saya.. Cry
sebetulnya antara nada dgn pacar blm ada ikatan apa2,
dan anda terlalu jauh dlm bergaul shg jatuh dlm dosa
sebenarnya masa pacaran dpt digunakan utk saling menjajaki kecocokan & kesetiaan
Itu yg anda tdk gunakan, shg bergaul terlalu jauh dgn pacar tsb
Tidak ada yg dpt dituntut dari dia, krn ternayat memang dia karakternya spt itu
satu2nya yg dpt disyukuri adalah anda blm terlanjur terikat dlm pernikahan dgn dikaruniai anak2
Tataplah masa depanmu, akui dosa2mu kpd tuhan, dan jangan lakukan hal yg sama dikemudian hari
Kalau anda betul2 bertobat, serahkan semuanya kpd tuhan, Dia akan buka jalan
GBU
Logged

"tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru : mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah". Yesaya  40:31
Pages: [1] Go Up Print 
« previous next »
Jump to:  

Powered by MySQL Powered by PHP Powered by SMF 1.1.8 | SMF © 2006-2008, Simple Machines LLC Valid XHTML 1.0! Valid CSS!
Page created in 0.415 seconds with 18 queries.